Planning 3G intinya terbagi pada 3 hal berikut yaitu Coverage, Quality, dan Capacity. Ketiga hal tersebut saling berkaitan satu sama lain dalam merencanakan jaringan 3G.
Dimisalkan pada segitiga di samping ABC adalah Coverage, Quality, dan Capacity. Lalu bila kita tarik titik A ke atas maka titik C atau B akan ikut tertarik (memendek) , bila titik B kita tarik maka A dan C pun juga mengikuti dan begitu pula dengan titik C.
Apa maksudnya?
Lihat bila A = quality , B = Capacity, dan C = Coverage
Ketiga hal tersebut saling bergantungan. Bila kita ingin Quality ditingkatkan hingga nilai KPI tertentu maka capacity atau coverage yang akan berkurang. Dalam 3G tidak bisa kita inginkan semuanya bernilai tinggi (Quality tinggi coverage luas dan capacity banyak), jadi diperlukan pertimbangan yang matang bila merencanakan suatu jaringan 3G entah dari sisi coverage, capacity,quality harus diperhatikan secara bersamaan.(tidak seperti di 2G yang terpisah plan coverage dan capacitynya).
Mengapa ya koq bisa begitu? jawabnya karena 3G menggunakan teknologi WCDMA yang notabene kalau di sistem CDMA interferensi bukan dari sisi frekuensinya melainkan dari banyaknya user yang ada. Kembali kita kenal dengan istilah cell breathing (sel yang membesar dan menciut bergantung dari banyaknya user yang ada di sel). Sehingga di planning 3G bila coveragenya luas maka berdampak pada kapasitas yang semakin berkurang. Kapasitas yang ditingkatkan akan berakibat berkurangnya coverage. Nah jadi perencanaan bergantung kesepakatan dengan operator yang menyediakan jaringan 3G tersebut, setelah menset nilai quality yang diinginkan lalu mau coverage atau capacity yang dikorbankan?
next ...CPICH,pilot pollution,poor quality,bad coverage
Mas...tulisan nya bermanfaat sekali. mau tanya sedikit, Interferensi melainkan dari banyak nya user yg ada di sel??? (maksudnya apa)
BalasHapusDan apa impact nya????
thank's
coba jwb ya: itu klo di sistem CDMA atau WCDMA yang menggunakan code sebagai pembeda antar satu user dengan user lain. Sama analoginya seperti banyak orang yg sedang berkumpul di satu ruangan yang sama namun berbicara dengan bahasa yang berbeda". Semakin banyak orang yg ada di ruangan tersebut maka dpt menganggu orang yg lain bukan?walaupun bahasanya berbeda" (karena berisik,dll). Impactnya klo di sel jaringan seluler akan menciut sehingga user yg berada di perbatasan sel akan drop atau blank spot bila perencanaan coverage dgn site lain kurang baik.
BalasHapusmas, di 3G ini sendiri, klo saya ingin membahas Call Setup di sisi Radio, maka pembahasan saya mencakup ap saja y sebaik ya..mohon bantuan y
BalasHapusCall Setup di sisi Radio? hmm sepengetahuan saya sih klo di 2G mencakup Radio Resource Signaling,kanal fisik logical-nya, elemen-elemennya seperti BTS/node B - BSC/RNC - MSC. Rasanya 3G pun juga begitu tidak jauh berbeda
BalasHapusMas tulisannya bermanfaat banget sepertinya da lama bkecimpung di dunia pertelekomunikasian...
BalasHapusMas mau nanya tentang Radio Planner..
1. sebenarnya tugas radio planner tu seperti apa?
2. apa ja yg harus dikuasai?
3. tugas2nya termasuk ini bukan?
• RF design & Propagation modeling
• Performance analysis
• Optimization
• Traffic and Capacity Planning
• Frequency planning
• BSS Dimensioning
• Site Selection & Technical Site Survey
4. bisa di jelasin satu2 ga mas tugasnya itu?
5. Punya artikel tentang masing2 tugas itu ga mas?
Heheheh maaf mas nanya nya banyak banget..maklum masih awam dan banyak yg harus dipelajari..
Semoga Ilmunya Barokah mas.............
mas, mw nanya nih..
BalasHapusapa maksud dr pemicu handover berdasarkan coverage?
tlg jwb y..
@anonim yg 1 : hehe pake nama lebih enak sepertinya ya, wuih banyak juga pertanyaannya ttg tugas radio planner. Ya bisa dikatakan seperti yang anda sebutkan itu tapi semua bergantung kepada dmn anda sedang bekerja, sedang dalam project apa dan kesempatan. Mungkin semakin lama anda bekerja di suatu bidang maka semakin banyak jg kesempatan yg mungkin akan anda dapat dalam tugas yg berbeda seperti misalnya anda hanya bekerja sebagai capacity planner,namun seiring waktu berjalan anda ditugaskan untuk freq planning,model tuning, dll. Kalau BSS dimensioning itu lebih kpd tugasnya BSS engineer mas. sekian dulu
BalasHapus@anonim ke2 : pemicu handover itu sbnrnya banyak,kalau untuk berdasarkan coverage ya jelas itu berdasarkan rx level atau sinyal terima MS dari BS, yakni sejauh mana cakupan layanan dari BTS A. bila BTS A sudah tidak mampu lagi melayani MS yang terus bergerak menjauhi maka akan terjadi handover ke BTS lain.
BalasHapus